Friday, August 17, 2018
Sejumlah Manfaat Olahraga Memanah Bagi Kesehatan
Indonesia, sudah siapkah kamu untuk menyambut Asian Games? Berbicara mengenai pesta olahraga yang satu ini, tidak bisa terlepas dari cabang cabang olahraga yang dipertandingkan, salah satunya memanah. Popularitas olahraga yang membutuhkan kekuatan, ketahanan, dan konsentrasi ini, kian meningkat selama satu dekade terakhir.
Tidak sedikti kalangan masyarakat yang bergabung dalam komunitas memanah demi mendapatkan tubuuh yang segar dan bugar. Lalu, apa saja sebenarnya manfaat olahraga memanah untuk kesehatan? Simak ulasan selengkapnya dibawah ini.
Baca Juga: Cara Meredakan Stres dalam Waktu 2 Menit
Meningkatkan Koordinasi Mata dan Tangan
Panahan melatih kedua tangan untuk bekerja sama saat melakukan tugas yang berbeda, yaitu membidik dan menembakkan panah, sesuai tingkat keakuratan mata. Tidak hanya mata dan tangan, kekuatn jari pun di perhitungkan. Pasalnya, anggota tubuh yang satu ini akan menjadi andalanmu untuk membidik target. Inilah sebabnya semakin banyak jam latihan, semakin baik pula koordinasi mata dan tangan kamu.
Melatih Kekuatan Tubuh Bagian Atas
Menarik busur akan memberi tekanan pada kedua otot tangan, otot dada, bahu, dan punggung. Mirip dengan angkat beban, tekanan pada kelompok otot ini biasanya bertahan selama beberapa detik sebelum pemanah melepaskan string untuk menembakkan panah.
Semakin sering kamu mengulangi gerakan ini, semakin besar pula tekanan yang kamu berikan pada otot tubuh bagian atas. Dampak positif bisa kamu rasakan pada postur tubuhmu. Tentunya, ini tergantung dari berapa lama waktu yang kamu habiskan untuk berlatih memanah.
Baca Juga: Jangan Lakukan Hal Ini Saat Stres
Meningkatkan Fokus
Pemanah harus menghilangkan semua gangguan, agar fokus yang mereka miliki hanya tertuju pada target ketika melepaskan anak panah dari busur. Latihan konsentrasi yang dipraktikkan selama memanah dapat membantu pemanah menyingkirkan tekanan dalam rutinitas sehari hari.
Meningkatkan Kesabaran
Faktanya, inilah cabang olahraga yang paling membutuhkan kesabaran. Perlu kamu ketahui, hal terpenting dalam memanah bukanlah kecepatan, melainkan ketelitian. Dampaknya, kamu pun terlatih selalu berpikir positif untuk mencapai keberhasilan.
Meningkatkan Rasa Percaya Diri
Dalam memanah, kamu tidak hanya bersaing dengan orang lain, melainkan juga melawan dirimu sendiri. Kamu dituntut untuk lebih yakin sekaligus memiliki perhitungan yang akurat. Hasilnya, rasa percaya dirimu pun semakin meningkat.
Sarana yang Tepat untuk Bersosialisasi
Panahan merupakan olahraga yang tidak memandang usia. Baik tua maupun muda bisa berpartisipasi. Karenanya, tidak heran dengan menekuni olahraga ini, kamu pun akan belajar bekerja sama serta berkompetisi dengan sekelompok orang dari latar belakang usia hingga status sosial yang berbeda.
Latihan Membakar Lemak
Jangan salah loh, ditingkat kompetisi, atlet panahan harus berjalan sejauh 8 km dan bergerak dari titik target yang satu ke titik target lainnya. Belum lagi, mereka harus memungut sendiri anak panah yang berhasil dilepaskan. Itu semua dilakukan sambil membawa perlengkapan memanah.
Kebayang dong, berapa banyak lemak yang bisa dibakar selama melakukan aktivitas ini? Dilansir dari Prevention, olahraga memanah bisa membakar sekitar 140 kalori per setengah jam. Ini sama denga njumlah kalori yang dibakar kalau kamu berjalan dengan kecepatan 3,5km/jam. Sebagai konsekuensi, kesehatan otot, jantung, motorik, serta kekuatan kaki atlet panahan juga akan semakin optimal.
Sarana Relaksasi
Faktanya, melepaskan anak panah serta menyaksikannya melesat terbang hingga mengenai sasaran dapat menghilangkan stres. Kok bisa? karena, pasalnya untuk bisa mencapai target, atlet pemanah harus sepenuhnya fokus serta membangun kekuatan dan keyakinan untuk mencapai target. Karena itu, saat melihat targetnya telah tercapai, ini akan membuat atlet merasa rileks dan puas.
Melatih Keseimbangan
Keseimbangan penting dalam keberhasilan memanah. Sebagai contoh, atlet panah harus dapat tetap diam dan menahan tubuh untuk membidik dan melepaskan busur. Tidak heran, olahraga yang menuntut untuk banyak berlatih membidik target ini, dapat membantu kamu menjaga keseimbangan tubuh. Semakin sering kamu berlatih, semakin stabil pula keseimbangan otot tubuh. Hasilnya, bidikan target yang kamu tentukan pun tentu lebih akurat.
Jadi apakah kamu juga ingin mencoba olahraga panahan? Jika kamu berminat, cobalah mencari info tentang memanah di internet atau media sosial. Saat ini di sejumlah kota kota besar di Indonesia, sudah semakin banyak kok komunitas yang membuka kesempatan pada masyarakat umum untuk belajar memanah. Siapa tahu, ada kelas olahraga yang jadwal dan lokasinya bisa kamu ikuti. Selamat memanah yaa.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Trik Menang Main Domino QQ
Dalam bermain permainan diharapkan semua pemain pastilah sebuah kemenangan. Berbicara mengenai kemenangan dalam permainan domino qq, hal ini...
-
Apa yang kamu ingat tentang permainan saat kecil? Petak umpet, ular tangga, congklak, atau benteng? Permainan yang dulu terlihat sangat...
-
Domino qiu qiu memang menjadi salah satu impian banyak pemain judi online saat ini. bagaimana tidak? Pada permainan ini merupakan pemai...
-
Keluhan-keluhan seperti ini sudah umum diucapkan oleh banyaknya orang tua. Tidak mudah memang meminta anak untuk belajar, mengingat hal y...
No comments:
Post a Comment